Cara Menghapus Postingan Pribadi Di Snack Video Tanpa Ribet

Ada video di snack video yang ingin dihapus? tapi tidak tahu caranya? Tenang, kamu bisa dengan mudah mengetahui bagaimana cara menghapus postingan pribadi di snack video dengan mudah di dalam artikel ini. Sebab, kita akan membahasnya secara lengkap hingga kamu bisa menghapus konten yang kamu miliki di aplikasi snack video.

Aplikasi video seperti snack video memang sedang digemari oleh banyak orang. Dari aplikasi ini kita bisa mengunggah video milik sendiri atau pun hanya melihat video - video yang ada. Snack video menawarkan sejumlah uang bagi mereka yang mengunggah video dengan ketentuan dan peraturan yang diterapkan oleh pihak pengembang.

Jadi banyak orang mulai berlomba - lomba untuk membuat video yang nantinya diunggah ke aplikasi snack video. Dalam mengupload content video, kita bisa mendapatkan 2 pilihan antara pribadi dan publik. Untuk pribadi, content yang kita buat dan upload hanya bisa dilihat oleh kita sendiri. Sedangkan publik, bisa dilihat oleh semua orang entah yang mengikuti atau tidak.

sumber : trentekno.web.id

Namun, karena sesuatu hal membuat kita berkeinginan untuk menghapus content yang sudah kita upload sebelumnya. Entah video terlihat kurang bagus, menjadi salah satu alasan yang kuat mengapa kita perlu menghapus video tersebut. Sebetulnya sangat mudah untuk menghapus video yang sudah kita upload sebelumnya.

Cara Menghapus Postingan Pribadi di Snack Video

Video yang di upload dengan pilihan pribadi sebetulnya bisa saja tidak perlu dihapus walaupun terlihat jelek. Namun, karena masalah data diri bisa saja kita menghapusnya dengan sebagai alasan untuk menghapusnya. Nah untuk menghapus postingan tersebut kita bisa simak langkah - langkah berikut ini.

  • Buka aplikasi Snack Video
  • Apabila belum masuk akun, masuk terlebih dahulu
  • Di halaman awal, klik menu akun profil yang ada di pojok kanan bawah
  • Sekarang silakan pilih video miliki kamu entah itu pribadi atau publik yang ingin dihapus
  • Terdapat tombol share yang ada di atas tombol download silakan kamu klik
  • Lalu pada halaman share ini, ada pilihan hapus silakan kamu klik saja untuk melanjutkan penghapusan postingan
  • Selesai, sekarang postingan yang kita pilih sudah terhapus

Sangat mudah sekali, dan cara ini sebetulnya juga bisa kita gunakan untuk menghapus untuk video yang berstatus publik. Ini karena yang membedakan hanya status saja antara publik dan pribadi. Apabila kita merasa ragu untuk menghapusnya, kita bisa terlebih dahulu mendownloadnya baru menghapusnya. Itulah cara menghapus postingan pribadi di snack video dengan mudah dan cepat.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Cara Menghapus Postingan Pribadi Di Snack Video Tanpa Ribet"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel